Berbekal Kaleng Bekas, Ini 8 Kreasi Unik yang Bisa Mempercantik Rumahmu

Berbekal Kaleng Bekas, Ini 8 Kreasi Unik yang Bisa Mempercantik Rumahmu

Sama sekali gak terlihat murahan, lho

1. Siapa sangka, kaleng bekas bisa dibuat menjadi kap lampu yang elegan dan pas untuk rumah bertema industrial seperti ini




Hanya perlu mengecat ulang kaleng yang sesuai dengan tema rumah, kamu bisa dapatkan lampu yang unik sekaligus dekorasi menarik.

2. Tak perlu lagi repot menaruh alat tulis, kamu hanya perlu kreasikan kaleng bekas yang dibungkus kertas kado beragam motif menjadi storage yang dekoratif




Meja belajarmu gak akan berantakan lagi, deh.

3. Kaleng susu bekas yang dicat dengan warna rose gold bisa jadi pot tanaman yang terlihat elegan, lho



Tambahkan aksesoris pendukung seperti pita dan label untuk menambah kesan dekoratif pada pot. Bisa jadi kreasi yang simple tapi gak murahan.

4. Selain dicat kamu juga bisa manfaatkan penjepit kayu dan kaleng bekas untuk membuat pot tanaman yang unik seperti ini.



Pas untuk kamu yang gak mau ribet, nih. Bisa jadi ide unik untuk kado temanmu yang suka merawat tanaman, lho.

5. Lentera dari kaleng bekas ini bisa membuat suasana kamarmu terasa magical, lho




Cukup lubangi sisi kaleng dengan paku, kamu sudah bisa mendapatkan lampion unik yang memancarkan cahaya indah.

6. Percantik kamar mandi rumahmu dengan membuat tempat handuk dari kaleng bekas beraksen floral yang manis seperti ini



Cocok sama kamu yang punya kepribadian yang feminin.

7. Kaleng dengan berbagai ukuran bisa kamu susun menjadi rak storage yang unik dan cantik seperti ini, lho




Meskipun dari kaleng bekas, storage satu ini gak terlihat murahan.

8. Tak ada yang mengira bila figura foto unik ini dibuat dari kaleng bekas, lho


reciclaredecorar.com

Itulah beberapa inspirasi kreasi dekorasi rumah yang bisa kamu buat dari kaleng bekas. Selain bisa menghemat pengeluaran, kamu juga bisa memanfaatkan sampah kaleng jadi barang yang lebih berguna, lho. Selamat berkreasi!






















Komentar

PSHW 1903

PSHW 1903